Provinsi: Provinsi Sulawesi Tengah
Kabupaten/Kota: Kabupaten.Parigi Moutong
Kategori: mantap dan stabil, tetapi terancam punah
Status: sudah terkonservasi
Bahasa Kaili merupakan bahasa yang bertanah asal di Kabupaten Donggala, Parigi, dan Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah. Bahasa ini dituturkan di (1) Desa Olaya, Kecamatan Parigi, Kabupaten Parigi Moutong; (2) Desa Dolago, Kecamatan Parigi Selatan, Kabupaten Parigi Moutong; (3) Desa Petapa, Kecamatan Parigi Tengah, Kabupaten Parigi Moutong; (4) Desa Sidole, Kecamatan Ampibabo, Kabupaten Parigi Moutong; (5) Kelurahan Lasoani, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu; (6) Kelurahan Kayumalue Pajeko, Kecamatan Palu Utara, Kota Palu; (7) Kelurahan Lolu Utara, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu; (8) Kelurahan Baiya, Kecamatan Tawaeli, Kota Palu; (9) Kelurahan Watusampu, Kecamatan Ulujadi, Kota Palu; (10) Desa Tinggede, Kecamatan Marawola, Kabupaten Sigi; (11) Desa Sibalaya Selatan, Kecamatan Tanambulava, Kabupaten Sigi; (12) Desa Kotarindau, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi; (13) Desa Sintuwu, Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi; (14) Desa Waturalele, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi; (15) Desa Lebanu, Kecamatan Marawola, Kabupaten Sigi; (16) Desa Uwemanje, Kecamatan Kinovaro, Kabupaten Sigi; (17) Desa Sibowi, Kecamatan Tanambulava, Kabupaten Sigi; (18) Desa Mpanau, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi; (19) Desa Towale, Kecamatan Banawa Tengah, Kabupaten Donggala; (20) Desa Mbuwu, Kecamatan Banawa Selatan, Kabupaten Donggala; (21) Desa Lende, Kecamatan Sirenja, Kabupaten Donggala; (22) Desa Toaya, Kecamatan Sindue, Kabupaten Donggala; (23) Desa Dalaka, Kecamatan Sindue, Kabupaten Donggala; (24) Kelurahan Kabonga Besar, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala; (25) Desa Taripa, Kecamatan Sindue, Kabupaten Donggala; (26) Desa Tambu, Kecamatan Balaesang, Kabupaten Donggala; (27) Desa Enu, Kecamatan Sindue, Kabupaten Donggala; (28) Desa Toini, Kecamatan Poso Pesisir, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah.
Penelitian tentang bahasa Kaili telah dilakukan dengan rincian sebagai berikut.
1) Morfologi dan Sintaksis Bahasa
Kaili (1979)
2) Sistem Bahasa Kaili (1984)
3) Tata Bahasa Kaili (1998)
4) Ungkapan dan Peribahasa Kalili (1998)
5) Tata Bahasa Kaili (1998)