|
Budiman S. Hartoyo
(1938-2010)
|
|
|
Budiman S. Hartoyo tergolong sebagai penyair Angkatan '66. Budiman S. Hartoyo lahir di Solo, tanggal 5 Desember 1938 dan meninggal 11 Maret 2010. Ayahnya seorang guru Madrasah Mamba'ul 'Ulum Surakarta. Budiman masuk dan menamatkan sekolah menengah pertama tahun 1956 dan menengah umum Muhammadiyah tahun 1961 di Solo. Tahun 1962 ia membantu siaran RRI Solo dalam acara "Sastra Budaya". Pada tahun 1966 ia masuk Institut Jurnalistik Indonesia di Solo. Pada tahun 1966—1968 ia bekerja sebagai redaktur di Mingguan Surakarta, Mingguan Patria, majalah Genta, dan majalah Tempo. Dia pernah menjadi Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Cabang Solo dan Ketua III Dewan Kesenian Jakarta. Pada tahun 1974 ia pergi ke Negeri Belanda dan Belgia.
Budiman pernah menyutradarai drama, melatih paduan suara, dan belajar melukis. Dia pernah menyelenggarakan ruang sastra "Sumbangsih" dalam Mingguan Surakarta. Budiman pernah menjadi pembantu lepas kantor berita PAB dan KNI. Dia memimpin warkshop teater Pusat Kebudayaan di Sasonomulyo, Surakarta tahun 1970. Sampai tahun 2002 ia masih aktif menulis sebagai wartawan meskipun sudah tidak bekerja di Tempo. Tulisannya, antara lain, muncul di jurnal Pantau terbitan kelompok Komunitas Utan Kayu tahun 2002 yang mengungkapkan investigasi jurnalistik atas pesantren Al Mu'mun, Ngruki, Solo, yang disebutnya sebagai kunjungan ke "sarang" terorisme. Dua puisinya yang berjudul "Betapa Sukarnya" dan "Berceritalah Padaku, Ya Malam" yang dimuat dalam majalah Sastra Th. II. Nomor 2 dan Nomor 5 Th. 1962 telah dipilih oleh H.B. Jassin untuk buku antologi Angkatan 66 Prosa dan Puisi, yang disusunnya. Puisinya yang berjudul "Jarak itu pun semakin menghampiri", "Takkan Kupalingkan", "Doa", "Bukalah Pintu Itu", dan "Di Depanmu Aku Sirna Mendebu" dimuat dalam buku Laut Biru Langit Biru, yang disusun oleh Ajip Rosidi, Pustaka Jaya, 1977. Puisinya yang berjudul "Nyanyian Sang Petani Muda", "Doa Sebelum Tidur", Sebelum Tidur", "Engkau yang Melawat", "Janji", "Kisah Seorang Raja" dan "Demikianlah Saudaraku" dimuat dalam buku Tonggak 3: Antologi Puisi Indonesia Modern yang disusun oleh Linus Suryadi AG, terbitan PT Gramedia, 1987. Selain itu, ia juga telah memiliki kumpulan sajaknya yang berjudul Lima Belas Puisi (Pustaka Jaya, 1972) dan Sebelum Tidur (Pustaka Jaya, 1977).
| |
PENCARIAN TERKAIT
Titiek W.S.Titiek W.S. lahir di Pekalongan pada tahun 1939. Orang tuanya bernama R. Kadis Wiryo Sudiro, seorang guru. Nama lengkapnya adalah Oemi Arwati Wiryo Sudiro. Dia sebenarnya ingin mengikuti jejak ... Soeman Hs.Soeman Hs. terkenal sebagai sastrawan Angkatan Balai Pustaka yang menulis jenis cerita detektif. Nama panjangnya adalah Soeman Hasiboean. Soeman Hs. adalah anak keenam dari tujuh bersaudara. Dia ... S.K. Insan KamilS.K. Insan kamil nama lengkapnya Sirullah Kaelani Insankamil, dilahirkan di Jatiseeng Ciledug, Cirebon, 22 Februari 1928 dan meninggal di kota kelahirannya, 3 Oktober 1990 setelah menderita sakit ... S.M. ArdanS.M. Ardan terkenal sebagai penulis cerpen dan skenario film. Nama aslinya Syahmardan. Ia juga menulis puisi, novel, dan naskah lenong. S.M. Ardan adalah anak bungsu dari lima bersaudara. Dia ... S.N. RatmanaS.N. Ratmana mempunyai nama lengkap Ratmana Soetjiningrat, nama panggilan Soetji, nama pena Ratmana. Dia terkenal sebagai penulis cerpen yang lahir di Kuningan, Jawa Barat, tanggal 6 Maret 1936. ... Titiek W.S.Titiek W.S. lahir di Pekalongan pada tahun 1939. Orang tuanya bernama R. Kadis Wiryo Sudiro, seorang guru. Nama lengkapnya adalah Oemi Arwati Wiryo Sudiro. Dia sebenarnya ingin mengikuti jejak ... Soeman Hs.Soeman Hs. terkenal sebagai sastrawan Angkatan Balai Pustaka yang menulis jenis cerita detektif. Nama panjangnya adalah Soeman Hasiboean. Soeman Hs. adalah anak keenam dari tujuh bersaudara. Dia ... S.K. Insan KamilS.K. Insan kamil nama lengkapnya Sirullah Kaelani Insankamil, dilahirkan di Jatiseeng Ciledug, Cirebon, 22 Februari 1928 dan meninggal di kota kelahirannya, 3 Oktober 1990 setelah menderita sakit ... S.M. ArdanS.M. Ardan terkenal sebagai penulis cerpen dan skenario film. Nama aslinya Syahmardan. Ia juga menulis puisi, novel, dan naskah lenong. S.M. Ardan adalah anak bungsu dari lima bersaudara. Dia ... S.N. RatmanaS.N. Ratmana mempunyai nama lengkap Ratmana Soetjiningrat, nama panggilan Soetji, nama pena Ratmana. Dia terkenal sebagai penulis cerpen yang lahir di Kuningan, Jawa Barat, tanggal 6 Maret 1936. ... |
|