 |
Provinsi Papua Barat Bahasa Arguni (Taver) dituturkan oleh masyarakat Kampung Arguni dan Kampung Taver, Distrik Arguni, Kabupaten Fak-Fak, Pulau Arguni, Provinsi Papua Barat. Menurut pengakuan penduduk sebelah timur Kampung Arguni adalah Kampung Fior yang menuturkan bahasa Bedoanas, sebelah barat adalah Kampung Ugar yang menuturkan bahasa Sekar Onim, sebelah utara kampung Otoweri yang menuturkan ...
Dilihat: 2695 kali
Provinsi Papua Barat Bahasa Baham dituturkan di Kampung Kotam, Distrik Fak-Fak Timur, Kabupaten Fak-Fak, Provinsi Papua Barat. Menurut pengakuan penduduk, bahasa Baham juga dituturkan di sebelah timur Kampung Kotam, sedangkan di sebelah barat, Utara, dan Selatan dituturkan bahasa Iha.
Berdasarkan hasil penghitungan dialektometri, yang merupakan hasil perbandinganisolek Baham dengan bahasa lain ...
Dilihat: 2663 kali
Provinsi Papua Barat Bahasa Batanta dituturkan oleh masyarakat Kampung Pepasena, Distrik Batanta Selatan, Kabupaten Raja Ampat, Pulau Batanta, Provinsi Papua Barat. Kampung itu terletak di pesisir pantai yang mayoritas penghuninya (80%) merupakan etnik Batanta. Selain di Kampung Yenanas, bahasa Batanta dituturkan juga di Kampung Waylebet di sebelah barat. Bahasa lain yang terdapat di Kampung ...
Dilihat: 2602 kali
Provinsi Papua Barat Bahasa Beser dituturkan di Kampung Saporkren, Distrik Waigeo Selatan, Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat dengan jumlah penutur sekitar 120 jiwa. Menurut pengakuan penduduk, bahasa Beser juga dituturkan oleh penduduk yang berada di sebelah barat Kampung Saporkren, di sebelah timur dituturkan bahasa Amber, di sebelah utara dituturkan bahasa Wardo, dan di sebelah selatan ...
Dilihat: 2554 kali
Provinsi Papua Barat Bahasa Maya Legenyan-Kawei dituturkan di Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat. Bahasa itu terdiri atas dua dialek, yaitu dialek Maya Legenyan dan dialek Kawei. Dialek Maya Legenyan dituturkan oleh masyarakat di Kampung Beo, Distrik Tiplol Mayalibit, Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat. Sementara itu, dialek Kawei dituturkan oleh masyarakat di Kampung Selpele, ...
Dilihat: 1880 kali
Provinsi Papua Barat Bahasa Kalabra dituturkan di Kampung Klamono, Distrik Klamono, Kabupaten Sorong, Provinsi Papua Barat. Menurut pengakuan penduduk, wilayah tutur bahasa Kalabra di Kampung Klamono berbatasan dengan wilayah tutur bahasa Kalabra di sebelah timur dan Selatan, serta wilayah tutur bahasa Moi di sebelah barat dan Utara.
Berdasarkan hasil penghitungan dialektometri, isolek ...
Dilihat: 1748 kali
Provinsi Papua Barat Bahasa Hatam dituturkan di Kampung Warmare, Distrik Warmare, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat. Bahasa Hatam di Kampung Warmare tersebut merupakan bahasa yang berbeda dengan bahasa Hatam Mole di Kampung Warmawai.
Berdasarkan hasil penghitungan dialektometri, isolek Hatam merupakan bahasa yang berbeda dengan bahasa Hatam Mole dengan persentase perbedaan sebesar ...
Dilihat: 1745 kali
Provinsi Papua Barat Bahasa Napiti Pantai-Busama (Napiti Pantai) dituturkan oleh masyarakat yang tinggal di Kampung Bamana (Warifi) dan Boiya (Lakahia), Distrik Teluk Etna, Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat. Bahasa itu terdiri atas dua dialek, yaitu dialek Napiti Pantai Warifi dan dialek Busama Boiya dengan persentase perbedaan sebesar 74%. Dialek Napiti Pantai Warifi dituturkan oleh ...
Dilihat: 1713 kali
Provinsi Papua Barat
Bahasa Yahadian-Mugim dituturkan di Kampung Yahadian, Distrik Kais, dan masyarakat Kampung Mugim, Distrik Matemani, Kabupaten Sorong Selatan, Provinsi Papua Barat. Distrik Matemani Kais merupakan pemekaran dari Distrik Inanwatan.
Menurut pengakuan penuturnya, bahasa itu dituturkan oleh penduduk suku Nerigo yang mendiami beberapa kampung di wilayah timur dan utara Kampung ...
Dilihat: 1631 kali
Provinsi Papua Barat Bahasa IrarutuBofuer dituturkan di Kampung Bofuwer, Distrik Teluk Arguni Atas, Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat.
Berdasarkan penghitungan dialektometri, isolek Irarutu-Bofuer merupakan sebuah bahasa dengan persentase perbedaan 81—100% jika dibandingkan dengan bahasa di sekitarnya, misalnya dengan bahasa Irarutu, bahasa Mairasi, danbahasa Koiwai.
Dilihat: 1526 kali
|
 |