|
Analisis Terjemahan Sulih Suara Film Knight Rider ke dalam BosoSuroboyoan di JTV |
|
|
Peneliti : Khoiru Ummatin Tanggal Penelitian : 01-01-2013 Abstrak :Maraknya peredaran film-film impor di Indonesia berdampak postif pada bidang penerjemahan film.Tujuan dari penelitian ini adalah memaparkan strategi penerjemahan yang digunakan oleh penerjemah dalam menerjemahkan film Knight Rider ke dalam bahasa Suroboyoan serta menganalisis tingkat kesepadanan maknanya berdasarkan konteks budaya yang meliputi teks tersebut. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori strategi penerjemahan audiovisual khususnya sulih suara yang dipaparkan oleh Sugeng Haryanto serta teori kesepadanan makna. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa unit terjemahan yang berwujud bentuk-bentuk lingual (kata, frasa, dan klausa) yang berasal dari teks lisan yang diucapkan oleh para tokoh dalam film Knight Rider, episode A Plush Rider yang ditayangkan oleh JTV, dalam bahasa sumber dan versi terjemahnnya dalam bahasa Suroboyoan (dalam bentuk transkrip). Data penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan metode studi pustaka dengan menggunakan teknik close watching, perbandingan (matching), dan catat. Data tersebut dianalisis dengan cara mengidentifikasi makna dalam teks sumber kemudian menganalisisnya untuk mengetahui tingkat kesepadanannya dan mengkaji strategi pemadanan sulih suara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari sepuluh strategi penerjemahan yang ditawarkan dan sembilan strategi diterapkan dengan baik oleh penerjemah dalam sulihsuara film Knight Ride r ini. Kesembilan strategi tersebut adalah penambahan (expansion), parafrase (paraphrase), transfer (transfer), imitasi (imitation), pemampatan (condensation), desimasi (desimation), penghapusan (deletion), penjinakan (tasepuluhming), dan angkat tangan (resignation). Strategi yang paling sering digunakan adalah strategi parafrase dan transfer. Ada satu strategi penerjemahan yang tidak digunakan oleh penerjemah yaitu strategi penerjemahan transkripsi, selain itu peneliti juga menemukan beberapa kalimat yang menggunakan dua strategi penerjemahan sekaligus. Berdasarkan hasil analisis, diketahui bahwa makna suatu teks di tentukan atau dipengaruhi oleh konteks yang melingkupi suatu teks. Dalam film ini, budayaJ awa Timur, khususnya Surabaya, terasa sangat kental sekali, sehingga dapat disimpulkan bahwa penerjemahan yang dilakukan oleh pihak JTV tidak sekedar penyulihsuaraan dari bahasa Inggris ke boso Suroboyoan, namun sudah merupakan pengalihbudayaan dari budaya barat yang bebas ke dalam budaya Jawa, khusunya budaya Arek yang merupakan budayaasli Surabaya.
| |
PENCARIAN TERKAIT
Suara MuhammadiyahSuara Muhammadiyah adalah salah satu majalah yang terbit di Yogyakarta. Dalam kancah sastra Indonesia di Yogyakarta, nama Suara Muhammadiyah adalah penting karena dalam setiap terbit, majalah ini ... Cerita Rakyat Indragiri Hulu: Analisis Strukturalisme Levi-StraussPeneliti : Sri Sabakti, Chrisna Putri Kurniati, Devi Fauziyah, Marlina Tanggal Penelitian : 01-02-2016 Tahun Terbit : 2016 Abstrak :ABSTRAK
Sri Sabakti, Chrisna Putri Kurniati, Devi Fauziah, ... Dokumnetasidan Analisis Struktur Cerita Rakyat Daerah PasamanPeneliti : Yollanda Tanggal Penelitian : 06-06-2007 Abstrak :- Suntingan dan Terjemahan Cerita Rakyat Minangkabau si Kabupaten Tanah DatarPeneliti : Arriyanti, S.S., dkk Tanggal Penelitian : 07-03-2012 Dipublikasikan : TERBIT Abstrak :Penelitian ini barisi suntingan teks dan terjemahan cerita rakyat yang terdapat di beberapa nagari, di ... Verba Transitif dan Intransitif Bahasa Bali: Analisis Teori Morfologi GeneratifPeneliti : Dra. Ni Luh Partimi, M.Hum Tanggal Penelitian : 01-03-2002 Dipublikasikan : TERBIT Abstrak :Secara morfologis, verba transitif bahasa Bali dapat dimarkahi dengan prefiks N-, sufiks -ang, ... Suara MuhammadiyahSuara Muhammadiyah adalah salah satu majalah yang terbit di Yogyakarta. Dalam kancah sastra Indonesia di Yogyakarta, nama Suara Muhammadiyah adalah penting karena dalam setiap terbit, majalah ini ... Cerita Rakyat Indragiri Hulu: Analisis Strukturalisme Levi-StraussPeneliti : Sri Sabakti, Chrisna Putri Kurniati, Devi Fauziyah, Marlina Tanggal Penelitian : 01-02-2016 Tahun Terbit : 2016 Abstrak :ABSTRAK
Sri Sabakti, Chrisna Putri Kurniati, Devi Fauziah, ... Dokumnetasidan Analisis Struktur Cerita Rakyat Daerah PasamanPeneliti : Yollanda Tanggal Penelitian : 06-06-2007 Abstrak :- Suntingan dan Terjemahan Cerita Rakyat Minangkabau si Kabupaten Tanah DatarPeneliti : Arriyanti, S.S., dkk Tanggal Penelitian : 07-03-2012 Dipublikasikan : TERBIT Abstrak :Penelitian ini barisi suntingan teks dan terjemahan cerita rakyat yang terdapat di beberapa nagari, di ... Verba Transitif dan Intransitif Bahasa Bali: Analisis Teori Morfologi GeneratifPeneliti : Dra. Ni Luh Partimi, M.Hum Tanggal Penelitian : 01-03-2002 Dipublikasikan : TERBIT Abstrak :Secara morfologis, verba transitif bahasa Bali dapat dimarkahi dengan prefiks N-, sufiks -ang, ... |
|